• About
  • Layanan
  • Tim
  • Konsultasi
  • Daycare
  • More
    • Pendaftaran
    • Galeri
    • Blog
    • FAQ
  • About
  • Layanan
  • Tim
  • Konsultasi
  • Daycare
  • More
    • Pendaftaran
    • Galeri
    • Blog
    • FAQ
pemeriksaan kesehatan rutin
  • Desember 22, 2025
  • by Marcomm

Sampai di penguhunjung tahun 2025, kesehatan anak masih menjadi prioritas nasional di Indonesia. Berdasarkan data terbaru dari Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) tahun 2024, prevalensi stunting nasional berhasil turun secara bersejarah ke angka 19,8%, yang merupakan capaian pertama di bawah ambang batas 20%.

Meskipun data ini menggembirakan, namun sebarannya tidak merata di seluruh Indonesia. Masih ada daerah di Indonesia yang angka stuntingnya masih sebesar 37%, seperti di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT).

Pentingnya Pemeriksaan Kesehatan Rutin

konsultasi tumbuh kembang anak

Bagi sebagian masyarakat di Indonesia, kunjungan ke dokter atau fasilitas kesehatan masih terbatas ketika sakit atau ada keluhan. Padahal, seharusnya melakukan kunjungan ke dokter atau Puskesmas tidak harus menunggu sampai anak jatuh sakit. Pemeriksaan rutin atau well-child visits adalah kunci untuk memastikan buah hati tumbuh optimal sesuai usianya.

Sebenarnya, sudah sejak lama kita mengenal Posyandu. Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) merupakan garda terdepan dalam sistem kesehatan masyarakat di Indonesia yang berfokus pada pemantauan kesehatan ibu dan anak secara berkelanjutan di tingkat desa atau kelurahan. Melalui Posyandu, orang tua juga mendapatkan edukasi langsung dari kader kesehatan mengenai pola asuh dan nutrisi, sehingga perkembangan fisik serta mental anak dapat terpantau secara rutin.

Sayangnya, tidak semua balita diantar orang tuanya ke Posyandu untuk menimbang badan, mengukur tinggi badan dan mencatat perkembangannya dalam kartu Kesehatan Ibu dan Anak (KIA). “Ah, cuma ditimbang aja kok, di rumah juga bisa” begitu kira-kira alasannya. Padahal catatan pemeriksaan kesehatan rutin itulah data penting bagi anak, untuk mengetahui seperti apa tumbuh kembangnya berjalan.

 

Manfaat Pemeriksaan Kesehatan Rutin bagi Anak

konsultasi dokter

Pemeriksaan kesehatan rutin bukan suatu rutinitas yang tanpa manfaat. Kegiatan sederhana ini memiliki banyak manfaat. Berikut adalah daftar manfaat utama mengapa pemeriksaan berkala sangat penting bagi masa depan anak.

1. Pemantauan Tumbuh Kembang (Growth Monitoring)

Pengukuran berat badan, tinggi badan, dan lingkar kepala secara rutin salah satunya untuk mencegah stunting. Juga untuk mendeteksi masalah gizi seperti kurang gizi atau obesitas, serta mengidentifikasi potensi gangguan kesehatan atau masalah pertumbuhan otak (lingkar kepala tidak normal)

2. Deteksi Dini Kelainan Bawaan dan Penyakit Kronis

Skrining rutin bisa menemukan gejala awal anemia, gangguan pendengaran, penglihatan, hingga diabetes melitus pada anak yang sering kali tanpa gejala.

3. Pemberian Imunisasi Sesuai Jadwal

Pemeriksaan kesehatan rutin dapat mengontrol atau memastikan anak mendapatkan vaksinasi lengkap dan booster untuk melindunginya dari wabah penyakit yang dapat dicegah (PD3I).

4. Skrining Kesehatan Mental dan Perilaku

Melalui pemeriksaan rutin, dapat dilakukan deteksi dini terhadap gangguan spektrum autisme, ADHD, atau keterlambatan bicara (speech delay) agar intervensi bisa dilakukan secepat mungkin.

5. Konsultasi Nutrisi dan Pola Makan

Pada saat melakukan pemeriksaan rutin, orang tua bisa berkonsultasi atau berdiskusi dengan tenaga medis mengenai pemenuhan gizi seimbang, terutama pada masa krusial 1.000 Hari Pertama Kehidupan (HPK).

6. Edukasi Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)

Biasanya, pada saat pemeriksaan rutin diberikan pengetahuan tentang kebiasaan mencuci tangan, kesehatan gigi, dan aktivitas fisik yang disesuaikan dengan usia anak.

7. Efisiensi Biaya Kesehatan Jangka Panjang

Manfaat pemeriksaan rutin yang sering tidak diperhitungkan adalah bahwa sebenarnya rutinitas ini bisa mencegah penyakit parah di masa depan yang jauh lebih mahal biaya pengobatannya dibandingkan tindakan preventif melalui pemeriksaan rutin.

 

Puspa Mendukung Program Pemeriksaan Kesehatan Rutin

Klinik Puspa HIC menyadari pentingnya pemeriksaan kesehatan rutin pada anak. Data awal proses tumbuh kembang anak ini akan menjadi pertimbangan dalam pemeriksaan lanjutan, termasuk terapi-terapi untuk mengoptimalkan tumbuh kembang anak. Untuk itu, Klinik Puspa HIC membuka layanan konsultasi dengan dokter untuk mengetahui kondisi kesehatan ananda tanpa menunggu ada keluhan atau saat sudah sakit.

pemeriksaan kesehatan rutin di puspaLayanan konsultasi dokter ini dapat Ayah Bunda manfaatkan untuk mendukung pemeriksaan kesehatan rutin. Ayah Bunda dapat berkonsultasi dengan dokter untuk mengawal optimalnya tumbuh kembang anak.

Kesimpulan

Pemeriksaan kesehatan rutin pada anak bukan sekadar formalitas medis, melainkan strategi preventif untuk menciptakan generasi emas Indonesia yang tangguh. Dengan penurunan angka stunting ke level 19,8%, kesadaran orang tua untuk melakukan skrining berkala menjadi faktor penentu agar angka tersebut terus ditekan. Ingatlah bahwa deteksi dini adalah bentuk kasih sayang terbaik yang bisa kita berikan untuk menjamin kualitas hidup anak di masa dewasa nanti.

 

Referensi:

https://www.badankebijakan.kemkes.go.id/publikasi/laporan-hasil-survei/
https://sehatnegeriku.kemkes.go.id/
https://www.kemkes.go.id/id/profil-kesehatan-indonesia

Previous Post
Next Post

Post comment

Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Category

  • Artikel
  • Keterapian
  • Pengembangan Minat dan Bakat
  • Tak Berkategori
  • Unggulan

Subscribe

Eror: Formulir kontak tidak ditemukan.

Jam Operasional

  • Senin - Jumat 08.00 - 16.00 WIB
  • Sabtu 08.00 - 14.00 WIB
Youtube Whatsapp Instagram

Tentang Kami

  • About
  • Tim
  • Testimoni
  • Kemitraan
  • Karir
  • Blog

Layanan

  • Asesmen Tumbuh Kembang
  • Asesmen Terpadu
  • Daycare
  • Konsultasi Dokter
  • Konsultasi Psikolog
  • Konsultasi Keluarga
  • Layanan Minat Bakat
  • Tes Psikologi Anak & Remaja

Kontak Kami

  • Jl. Teratai 1 No. 2, Mangkubumen, Banjarsari, Surakarta
  • 0271 736333
  • puspa@alfirdausina.net

© 2024 Yayasan Al Firdaus - Surakarta. All rights reserved

Social Chat is free, download and try it now here!